Langsung ke konten utama

Strategi & Kebijakan Bisnis


A. Pengertian dari Strategi Bisnis

        STRATEGI yang dalam bahasa Inggris disebut dengan STRATEGY ini pada dasarnya adalah berasal dari bahasa  Yunani kuno yaitu Stratēgia yang jika diterjemahkan ke bahasa Indonesia menjadi “seni pemimpin pasukan, komando, jenderal”.  Hingga abad ke-20, istilah Strategi ini sering digunakan untuk menunjukan cara yang komprehensif untuk mencapai tujuan politik, termasuk dalam mengatasi ancaman dan penggunaan kekuatan serta sumber daya yang tersedia. Namun saat ini, istilah STRATEGI  ini tidak hanya digunakan pada urusan kemiliteran dan politik saja tetapi juga digunakan secara luas dalam ekonomi dan dunia bisnis.

            Di dalam dunia bisnis, Strategi dapat didefinisikan sebagai proses penentuan arah dan tujuan jangka panjang organisasi melalui upaya pemanfaatan dan pengalokasian sumber daya organisasi secata efektif dan efisien sehingga dapat memenuhi kebutuhann pasar dan pemangku kepentingan (Stakeholder). Organiasi atau perusahaan-perusahaan yang sukses dan pproduktif pada umumnya memiliki strategi perusahaan sebagai pemandunya. Setiap unit bisnis dalam organiasi juga memiliki strrategi unit bisnis yang digunakan pemimpinnya untuk menentukan bagaimana mereka akan akan bersaing di market/ pasar masing-masing. Selanjutnya setiap tim atau departemen yang berada di dalam unit bisnis juga memiliki strategi sendiri untuk memastikan bahwa kegiatan sehari-harinya dapat membantu menggerakkan unit bisnis dan organisasi ke arah yang benar dan sesuai dengan yang diharapkan

B. Macam-macam Strategi dalam Bisnis

1. Strategi Fungsional       
Merupakan cara yang digunakan perusahaan dalam memaksimalkan produktivitas sumber daya, mengarahkan pada kompetensi tersendiri yang memberikan perusahaan atau unit bisnis suatu keunggulan kompetitif.
Dalam menentukan strategi fungsional, maka manajer harus:
·       -Mengindentifikasi kompetensi inti perusahaan atau unit bisnis
·       -Memastikan bahwa kompetensi tersebut terus-menerus diperkokoh
·       -Mengelola kompetensi- kompetensi dalam cara yang efektif

2   2. Strategi Marketing
Beberapa cara yang dapat dilakukan perusahaan dalam menjalankan strategi ini adalah:
·       -Menangkap dan menguasai pasar yang lebih besar dari pasar yang ada untuk produk          saat ini
·       -Mengembangkan pasar yang baru bagi produk yang ada
·       -Menerapkan pull and push strategy

3.  3. Strategi Keuangan
Strategi keuangan yang terkenal adalah Leveraged By Out (LBO), dimana dalam LBO ini perusahaan dibeli dalam sebuah transaksi yang didanai oleh sebagian besar hutang

4.  4.Research & Development Strategy
Salah satu dari berbagai pilihan adalah menjadi pemimpin atau pengikut, hal ini menyatakan bahwa menjadi pemimpin atau pengikut adalah salah satu cara untuk mencapai biaya rendah keseluruhan atau diferensiasi

5   5. Startegi Operasi
Strategi operasi menentukan bagaimana dan dimana sebuah produk atau jasa diproses atau dibuat, tingkat integrasi vertical yang dibutuhkan dan penyebaran sumber daya fisik yang diperlukan dan hubungan dengan pemasok yang diinginkan. Strategi operasi juga berkaitan dnegan tingkat optimal yang harus digunakan perusahaan dalam proses organisasinya.

6.  6. Strategi Pembelian
Strategi pembelian berhubungan dengan bagaimana mendapatkan bahan mentah, suku cadangdan peralatan yang dibutuhkan didalam pelaksanaan fungsi operasi. Adapun beberapa cara pembelian yang dapat dipilih yaitu sumber ganda, tunggal dan sejajar.

     7. Strategi Logistik
Strategi ini berhubungan dengan arus produk kedalam dan keluarnya bahan dalam proses manufaktur. Logistik disini bertujuan untuk penyaluran bahan baku maupun peralatan yang diperlukan oleh perusahaan tergantung dari jenis perusahaannya. Yang paling tertampak jelas alur distribusinya yaitu perusahaan yang bergeak ddi bidang manufaktur maupun produksi dan retail.

8. Strategi Manajemen Sumber Daya
Berhubungan dengan perekrutan karyawan dari luar atau promosi jabatan di dalam, penyeleksian serta pelatihan. Setiap perusahaaan pastinya memiliki strategi khusus yang digunakan mulai dari iklan lowongan kerja, sampai dengan pengumuman tenaga kerja yang akan direkrut. 

9.   9. Strategi Sistem Informasi
Perusahaan harus  mengubah tujuan penggunaan system informasi sesuai dengan perkembangan teknologi yang baru. Perubahaan system ini perlu untuk pencapaian keunggulan bersaing tersebut agar perusahaan dapat siap untuk memasuki era globalisasi dan bersaing dengan perusaan asing lainnya.
Fungsi dari outsourcing yaitu fungsi-fungsi penunjang bisnis dengan fungsi perawatan diposisi pertama, sedangkan fungsi sumber daya manusia menempati posisi keempat, sedangkan penghematan biaya dan peningkatan produktivitas menjadi alasan utama dari hasil keputusan melakukan outsourcing.



Komentar